Fokus pada satu tujuan dan percayalah pada dirimu bahwa kamu mampu meraihnya. You will when you believe.

Sabtu, 05 Juli 2014

Perubahan

Perubahan dalam suatu kehidupan itu pasti, semua hanyalah masalah waktu. Perubahan itu baik, namun juga ada yang tidak baik. Semua bergantung pada kemana arah perubahan kan membawa kehidupan seseorang. Menuju sisi baik dalam kehidupan ataukah menuju sisi buruk, semua bergantung pada keputusan dan pilihan.

Banyak hal yang mampu menciptakan perubahan dalam kehidupan, pertemuan, perpisahan, mendapatkan, kehilangan, cobaan, karunia adalah sebagian dari banyak hal yang mampu melahirkan perubahan dalam kehidupan. Kebaikan dari perubahan adalah selama perubahan mampu membawa ke jalan yang lebih baik dari sebelumnya, mampu melahirkan pemahaman yang lebih baik dari sebelumnya, dan mampu memaksa seseorang untuk menjani kehidupan yang lebih baik.

Okelah ketika perubahan yang tercipta mampu membawa seseorang menempuh jalan hidup yang lebih baik, namun bagaimana bila sebaliknya? Perubahan justru mengantarkan seseorang menuju kehidupan yang tak ingin mereka jalani namun memaksa mereka untuk tetap menjalani? Apa yang harus dilakukan? Entahlah, aku sendiri belum mengetahui jawabannya, siapapun yang merasa tahu silahkan bantu mereka menemukan jawabnnya.

Ah sudahlah, untuk apa kita memikirkan jawaban atas pertanyaan yang belum tentu ada, bukankah semua orang pasti melakukan semua hal yang mereka mampu supaya arah dari perubahan yang terjadi dalam kehidupan mereka dapat menuju ke jalan yang lebih baik?

Seorang ayah yang tahu keluarganya kekurangan lantas bekerja keras siang dan malam, memeras keringat supaya mampu memenuhi kebutuhan keluarganya. Seseorang murit yang kurang pandai dan tak dapat mengerjakan soal lantas rajin belajar supaya mampu menyelesaikan tuntutan dari sang guru. Banyak hal yang mampu dilakukan oleh seseorang untuk menciptakan perubahan dalam kehidupannya, perubahan yang menuju ke arah kebaikan.

Beberapa pertanyaan untukmu, kamu yang menginginkan kehidupan yang lebih baik dan masa depan yang indah, apakah kamu sudah siap melakukan perubahan dalam kehidupanmu? Apakah kamu siap meninggalkan hal-hal yang sudah menjadi kebiasaanmu namun tak baik bagi kehidupanmu? Apakah kamu siap memaksa dirimu dan berjanji pada dirimu untuk selalu melakukan hal-hal baik, hal-hal yang bermanfaat untuk kehidupanmu dan orang-orang disekitarmu?

Mari  bersama kita ciptakan perubahan, tidak perlu berteori panjang kali lebar kali tinggi sehingga menjadi volume tabung! Cukup mulailah dengan sebuah langkah kecil untuk melakukan apa yang tidak kamu sukai namun kamu percaya dengan melakukannya kehidupanmu akan lebih baik. Dan percayalah pada dirimu bahwa kamu mampu berubah menjadi orang yang lebih baik, dengan ataupun tanpa bantuan orang-orang di disekitarmu.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar